banner 468x60

Kapolsek Mulyorejo, 3 Pilar Gelar KTS Penguatan Detiksi Dini

 

Surabaya, Harianradar.com – Dalam memutus mata rantai Covid-19 Pemerintah gelar kegiatan KTS dan PPKM Mikro dalam rangka penguatan deteksi dini tingkat komunitas Polsek Mulyorejo Polrestabes Surabaya, Selasa (06/4/2021).

banner 604x812

Kegiatan KTS bertempat di Kelurahan Kalisari dan Kantor Kecamatan Mulyorejo Surabaya, turut hadir Kapolsek Mulyorejo besert Camat Mulyorejo, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Para Lurah se-Kecamatan Mulyorejo, Para Kasie se-Kecamatan Mulyorejo, Satpol PP Kecamatan Mulyorejo serta Hj. Soekarni sebagai perwakilan tokoh masyarakat juga sebagai ketua RW 05 wisma permai Surabaya.

Kapolsek Mulyorejo AKP Ardi Purboyo, S.H., M.M., S.I.K., mengatakan, ini bentuk Kegiatan menghimbau warga agar tidak bepergian saat lebaran (mudik) dan menghimbau dalam menyambut kegiatan di bulan suci Ramadhan untuk tetap patuhi protokol kesehatan.

“Kami terus soaialisasikan himbauan dari Pemerintah tentang protokol kesehatan sebagai Implementasi dari instruksi Presiden Nomor 6 tahun 2020  Tentang Peningkatan Disiplin Dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan Dan Pengendalian COVID-19, sert instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 01 Tahun 2021 Tentang PPKM  (Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Untuk Pengendalian Penyebaran Covid-19 dan Pergub Jatim No. 53 Tahun 2020 Dan Perwali Kota Surabaya No. 2 Tahun 2021, Perubahan Dari Perwali Kota Surabaya No. 67 Tahun 2020 Tentang Adaptasi Kebiasaan Baru,” kata AKP Ardi.

Tujuan kegiatan ini senantiasa melaksanakan himbauan kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan 5M (Memakai masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan Dan Mengurangi Mobilitas, Aktifitas di luar rumah dan kantor.

“Untuk memberikan saran dan masukan kepada Ketua RT/RW untuk mendata warga baru, di data sejelas-jelasnya terutama yang kost atau kontrak guna mengantisipasi dan mencegah gerakan Teroris,” ungkapnya.


Reporter : Samsul A.

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *