Bangkalan, Harianradar.com – Bhabinkamtibmas Desa Martajasah BRIPKA Hendra Sangka Susetya, SE bersama Kades Martajasah Rahmad, SE. dan Babinsa Martajasah pada hari ini mendatangi Pesarean Syaihona M . Cholil untuk memberikan himbaun penerapan prokes terkait menjelang lebaran ketupat. (Senin, 17/5/2021)
Tradisi Lebaran ketupat diselenggarakan pada hari ke delapan bulan Syawal setelah menyelesaikan puasa Syawal selama 6 hari, dimana Pesarean Syaihona M . Cholil menjadi salah satu wisata religi yang kerap ramai dikunjungi wisatawan domestik maupun luar.
Atas dasar perhatian demi mencegah timbulnya klaster penyebaran virus corona menjelang lebaran ketupat itulah, BRIPKA Hendra sampaikan himbauan untuk tak kendor dalam menerapkan protokol kesehatan.
Dimulai dari penyediaan tempat cuci tangan dengan air mengalir dan sabun maupun handsanitizer, adanya petugas cek suhu, menyediakan masker gratis, memperhatikan jaga jarak, meminta pihak pengelola agar memasang himbauan banner atau pun stiker tentang prokes serta himbauan agar tidak ada pengunjung yang membakar petasan di sekitar area wisata religi.
Usai memberikan himbauan tersebut, maka Kasatbinmas Polres Bangkalan IPTU Suyitno, S.H., M.H. memberikan pernyataan bahwa pihak pengelola bersedia untuk menyediakan dan memaksimalkan protokol kesehatan tersebut.
“Pengelola wisata religi pesarean Syaichona M Cholil Bangkalan telah menerima dan mau melaksanakan Prokes pencegahan Covid-19 dengan menerapkan 3M. Penerapan protokol kesehatan yang diberikan tak lain untuk memberikan rasa aman dan nyaman di hari lebaran ketupat,” terang IPTU Suyitno.
Reporter : JAMAL
Sumber : HUMAS